5 Aplikasi Membaca Buku Gratis Terbaik 2021

Rio Chandika

Aplikasi Membaca Buku Gratis Terbaik 2021 – Aktifitas manusia saat ini banyak dihabiskan bersama smartphone. Teknologi yang dulu hanya sebagai alat komunikasi, sekarang begitu mendominasi kehidupan manusia. Walaupun demikian, keingintahuan manusia tidak juga bisa terpuaskan, terlepas dari ada tidaknya smartphone seperti saat ini. Perkembangan smartphone justru menjadi jalan singkat untuk mereguk berbagai ilmu pengetahuan. Untuk itu, buku yang dulunya hanya dicetak, saat ini banyak dibuat secara digital dan bisa disimpan sedemikian banyak hanya dalam sekotak smartphone. Berikut ini aplikasi membaca buku gratis yang akan membantu anda untuk mendapatkan berbagai ilmu pengetahuan dengan lebih mudah dan cepat.

1. Aplikasi Membaca Buku Gratis Ipusnas

1. Aplikasi Membaca Buku Gratis Ipusnas

Menjawab tantangan era digital, Perpustakaan Nasional Republik Indonesia meluncurkan aplikasi membaca buku gratis bernama Ipusnas. Anda bisa menginstalnya langsung dari Google Play Store untuk menikmati berbagai fitur menarik.

Salah satu fitur menarik dari Ipusnas adalah ePustaka yang memungkinkan penggunanya untuk meminjam buku digital yang disukai. Fitur eReader akan membantu menambah kenyamanan pengguna saat membaca.

Selain membaca buku, melalui aplikasi Ipusnas, sesama pengguna bisa saling berinteraksi sebagaimana media sosial.

Download Aplikasi Ipusnas di Google Play Store di Sini

2. Google Play Books Aplikasi Membaca Buku dengan Fitur Audio

2. Google Play Books Aplikasi Membaca Buku dengan Fitur Audio

Perih membaca tulisan digital? atau lelah sudah membaca sekian lembar buku elektronik? Tenang saja, Aplikasi Google Play Books menyediakan versi buku audio. Kamu bisa menyetelnya kemudian mendengarkan bacaan buku kapan saja!

Kabar baiknya, aplikasi ini memungkinkan anda untuk membaca buku secara offline.

Selain tersedia banyak sekali buku-buku gratis yang bisa kamu baca, kamu juga bisa membeli berbagai judul buku dengan promo-promo menarik.

Akses Google Play Book di sini

3. Amazon Kindle Aplikasi Membaca Buku Berkelas

3. Amazon Kindle Aplikasi Membaca Buku Berkelas

Ini nih yang sudah cukup lama konsen pada ebook atau buku elektronik. Tidak aneh kalau Amazon kindle ini memiliki koleksi buku yang cukup lengkap yang berasal dari berbagai negara dan berbagai genre buku; Novel, surat kabar, majalah, ilmu pengetahuan, dari seluruh dunia.

Karena memang sudah lama, fitur-fiturnya sudah sangat mendukung kenyamanan pembacanya. salah satu fitur menariknya di Amazon kindle kita bisa membaca buku tertentu kemudian menandai halaman atau bagian tertentu untuk nanti kita lanjutkan kembali. Dan juga bisa menandai buku-buku yang sudah kita baca.

Aplikasi amazon kindle juga terkoneksi dengan perpustakaan-perpustakaan disekitar kita. Fitur ini tentunya sangat membantu siapapun dan dimanapun yang ingin membaca buku digital secara online.

Aplikasi ini juga memiliki fitur kamus sehingga pembaca tidak akan kepayahan memahami bahasa asing atau istilah istilah asing yang ditemukan saat membaca buku.

Amazon kindle menyediakan buku gratis dan juga berbayar, tentu dengan promo menarik.

Download Aplikasi Amazon Kindle di Google Play Store di sini

4. Wattpad Aplikasi Membaca dan Menulis Buku Populer Saat ini

4. Wattpad Aplikasi Membaca dan Menulis Buku Populer Saat ini

Jika kamu tidak hanya suka membaca, tetapi juga suka menulis, aplikasi besutan developer asal kanada ini bisa menjadi pilihannya. Adalah Wattpad, aplikasi baca tulis yang sangat populer saat ini.

Dalam aplikasi Wattpad, pengguna bisa menemukan berbagai genre buku yang disukainya. Dan juga menulis berbagai topik baik fiksi ataupun non fiksi kemudian berbagi dengan netizen di media sosial. Ini tentunya akan mengasyikan selain mengasah kemampuan menulis, memperluas cakrawala wawasan, dan juga berbagi.

Download Aplikasi Wattpad di Google Play. Klik di Sini

5. Storial – Surganya Bacaan Online

5. Storial - Surganya Bacaan Online

Aplikasi Storial ini merupakan produk startup yang menyuguhkan berbagai karya novel gratis berbagai genre; horor, komedi, fantasi, puisi, dll. Seperti juga Google Play Book, Storial juga memiliki fitur audio book.

Ingin membaca novel penulis terkenal? Bisa kok, hanya dengna membayar dengan Storial Coin, kamu akan secara legal membaca karya mereka.

Nah seperti juga Wattpad, di Storial kamu juga bisa mengirimkan atau menerbitkan buku kamu sendiri loh. Asyik kan?

Download Aplikasi Storial di Google Play Store. Klik di Sini!

***

Itu dia 5 Aplikasi Membaca Buku Terbaik 2021 yang bisa menemani waktu-waktu anda dengan memperluas cakrawala wawasan dan keterampilan juga imajinasi. Semoga membantu!

Baca Juga

Bagikan:

Share