Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A32 5G Terbaru 2021

Rio Chandika

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A32 5G Terbaru 2021

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A32 5G Terbaru 2021 – Samsung baru saja memperkenalkan Galaxy A32 5G yang merupakan smartphone Lini seri Galaxy A di Indonesia yang mendukung konektivitas 5G. Sebelumnya Samsung juga baru saja merilis Galaxy S21 untuk ponsel 5G di pasar Indonesia. Namun perangkat tersebut ditujukan untuk pengguna smartphone di kelas flagship. Dengan demikian Samsung Galaxy A32 5G adalah smartphone 5G termurah dari Samsung untuk saat ini. Berikut ini ulasan mengenai kelebihan dan kekurangan yang dimiliki Samsung Galaxy A32 5G. Mulai dari desain, chipset, kamera, dan fitur-fitur yang dimilikinya.

Kelebihan Samsung Galaxy A32 5G.

Pertama. Punya layar yang lega. Galaxy A32 5G mengusung layar pls TFT 6,5 inch dengan konsep infinity-v display. Sehingga membuatnya nyaman digunakan buat nonton film maupun aktivitas bersosial media.

Kedua. Galaxy A32 5G punya sistem operasi terbaru dan chipset yang mumpuni. Samsung Galaxy A32 5G sudah beroperasi menggunakan OS Android 11, dengan tampilan antarmuka One UI 3.0.

Untuk dapur pacu yang digunakan ponsel ini diotaki prosesor MediaTek dimensity 720 5G, dengan GPU Mali-G57 MC3, dimana prosesor ini melaju dengan kecepatan maksimal 2.0GHz Cortex-A76, dan sudah dibangun di atas fabrikasi 7 nanometer.

Ditambah dengan dukungan RAM berkapasitas 8 GB, Galaxy A32 5G sangat optimal saat digunakan multitasking maupun bermain game dengan grafis yang smooth.

Untuk media penyimpanan yang digunakan Galaxy A32 5G disokong dengan penyimpanan internal 128 GB yang masih bisa diperluas melalui slot micro SD hingga 1TB.

Ketiga. Samsung Galaxy A32 5G punya kemampuan fotografi yang mumpuni. Galaxy A32 5G mengandalkan kemampuan 4 kamera di bagian belakang, yang punya konfigurasi kamera utamanya 48MP. yang punya bukaan lensa f 1.8. Kamera kedua 8MP Ultra wide, kamera 5MP makro, dan kamera 2MP depth sensor kamera. menariknya ponsel ini juga sudah didukung dengan kemampuan merekam video maksimal di resolusi 4K. Sementara untuk menunjang kebutuhan selfie-nya Galaxy A32 5G ini disokong dengan kamera depan beresolusi 13MP.

Keempat. ponsel ini punya kapasitas baterai yang cukup besar. Untuk menunjang performa yang dimiliki, Samsung Galaxy A32 5G ditopang dengna baterai yang cukup besar berkapasitas 5000mh, yang punya dukungan fast charging 15watt.

Untuk fitur-fitur lainnya yang dimiliki, Samsung Galaxy A32 5G juga sudah dilengkapi dengan pemindai sidik jari yang diletakkan di bagian samping. Dan tentunya juga sudah dilengkapi dengan teknologi NFC.

Kekurangan Samsung Galaxy A32 5G

Meski terlihat sangat menarik, Samsung Galaxy A32 5G juga punya beberapa kekurangan.

Pertama. sebagai smartphone kelas mid-range, Sangat disayangkan Galaxy A32 5G hanya mendukung resolusi layar HD+ dengan refreshrate yang masih 64Hz, serta belum dilapisi Corning Gorilla Glass.

Kedua. Smartphone Ini punya bodi yang terbilang tebal, dengan ketebalan 9,1 mm. Selain itu juga, sangat disayangkan Samsung lebih memilih mengorbankan layar Super AMOLED, guna menekan harga agar lebih kompetitif, serta memasukkan teknologi jaringan 5G pada ponsel ini.

Lalu Bagaimana dengan harganya? Smartphone termurah yang punya koneksi 5G dari Samsung ini dilepas di harga Rp 3.990.000,- dengan varian RAM 8 Giga, memori internal 128gb.

Bagaimana guys? Setelah mengatahui kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy A32 5G ini apakah kamu tertarik dengan ponsel Samsung Galaxy A32 5G ini?

Baca Juga

Bagikan:

Share