Ganti Baterai Macbook Air? Begini Caranya!

Rio Chandika

Ganti Baterai Macbook Air

Ganti baterai Macbook Air? Begini Caranya! – Mungkin saat ini anda sedang ingin mengganti baterai macbook air anda. Namun tidak yakin apa yang harus dilakukan karena anda tidak mau gegabah. Nah, oleh karena itu, anda permu menyimak tutorial berikut ini agar anda tidak melakukan kesalahan saat mengganti baterai macbook air kesayangan anda.

Baca Juga: Cara Mudah Drag File atau Menyeret File di Macbook

Persiapan Mengganti Baterai Macbook Air

Sebelum mengganti baterai Macbook Air, tentunya anda perlu mempersiapkan beberapa hal. Anggap saja anda sudah memiliki baterai macbook Air penggantinya. Sebagai gambaran, harha baterai macbook air biasanya berada di kisaran Rp 500rb – Rp 1jt-an. Pastikan anda membeli baterai original ya! Atau kalau budget anda terbatas, anda bisa memilih baterai dengan kualitas bagus.

Langsung saja, silahkan persiapkan hal-hal berikut ini untuk mengganti baterai Macbook Air anda.

1. Toolbox yang terdiri dari obeng mata star (bintang) ukuran 1,2, dan obeng mata T5
2. Baterai macbook air baru

Membongkar Baterai Lama

Silahkan bongkar baterai lama anda terlebih dahulu. Simak caranya di bawah ini:

1. Buka baut bottom case (body bawah) macbook air dengan obeng yang anda persiapkan tadi.
2. Setelah terbuka, anda akan melihat baterai yang terhubung dengan konektor. Silahkan buka konektor baterai terlebih dahulu dengan menggunakan bantuan pinset.
3. Setelah terbuka konektornya, silahkan buka baut baterai menggunakan mata obeng T5. Jangan lupa pisahkan baut baterai dan baut bottom case tadi dengan rapi.
4. Setealah baut baterai terbuka, silahkan angkat baterainya.
5. Lalu, silahkan siapkan baterai baru yang akan dipasangkan di macbook air anda.

Pemasangan Baterai Baru

Perlu diingat bahwa untuk melakukan pemasangan baterai baru, anda jangan memasang konektor baterai terlebih dahulu. Tapi, silahkan pasang baut baterai terlebih dulu, kemudian silahkan masukan konektor baterai. Setelah terkoneksi, kemudian pasang bottom case ke tempat semula.

Note: Jangan lupa tekan bagian tengah bottom case sampai ada bunyi klik.

Selesai! Selamat anda sudah berhasil mengganti baterai Macbook Air.

Semoga membantu!

 

Baca Juga

Bagikan:

Share