5 Aplikasi Edit Foto Efek Cermin / Mirror Effect Terbaik Gratis Android

Rio Chandika

5 Aplikasi Edit Foto Efek Cermin : Mirror Effect Terbaik Gratis Android

Pada artikel ini, kami akan menyajikan tentang aplikasi edit foto efek cermin / mirror effect terbaik dan gratis di gadget Android kalian. Menggunakan efek cermin pada foto atau gambar kita mungkin termasuk salah satu yang telah lama diketahui dan dilakukan banyak orang, namun, kita tentu tidak pernah merasa bosan karena memang menyenangkan dan menarik.

Baca Juga: 5 Aplikasi Edit Foto Android untuk Membuat Foto Sketsa

Saat ini dengan semakin canggihnya perangkat mobile, melakukan edit foto juga menjadi lebih mudah dan menyenangkan. Ada banyak aplikasi edit foto keren yang menyajikan fitur dan hasil menarik. Bagi para pengguna Android tentu sudah tidak asing dengan aktifitas meraka dalam mengotak atik dan memilih aplikasi-aplikasi Android yang terbaik dan tepat untuk gadget mereka. Dan tidak perlu panjang lebar lagi, berikut ini 5 aplikasi edit foto efek cermin terbaik yang telah kami pilih dari berbagai pilihan edit foto mirror effect yang ada saat ini.

Koleksi Aplikasi Edit Foto Efek Cermin / Mirror Effect

1. Mirror Grid—Reflection Photos

Aplikasi photo edit Android ini menawarkan fitur dimana kalian bisa membuat efek refleksi 2D atau 3D pada foto yang tentu saja sangat menarik hasilnya, terutama efek 3D. Terdapat 12 macam efek cermin 2D dan 19 efek 3D. Selain itu, dengan aplikasi Mirror Grid ini, kalian bisa membuat mirror collage. Sangat keren untuk dicoba dan tepat untuk Instagram kalian.

Dapatkan Gratis Mirror Grid – reflection photos

Baca Juga: 3 Situs Edit Foto Keren & Gratis Untuk Edit Foto Sampul/Cover Facebook

2. PhotoMirror editor:mirror foto

Aplikasi photo mirror Android keren dimana menawarkan banyak fitur seperti pilihan efek refleksi cermin 2D dan 3D yang banyak, filter efek cermin yang keren, 11 pilihan skala gambar, dsb. Kalian tidak akan merasa rugi untuk mencoba aplikasi efek cermin ini.

Dapatkan Gratis PhotoMirror editor:mirror foto

3. Mirror Photo:Editor&Collage

Aplikasi edit foto efek cermin gratis yang powerful dan mudah digunakan. Mengapa powerful? Karena aplikasi ini menyajikan fitur yang sangat beragam dan keren, seperti 14 lebih pilihan efek cermin, lebih dari 30 filter efek foto dan sekitar 50 frames yang bisa diaplikasikan pada hasil foto mirror, add texts, dan sesuai namanya juga bisa digunakan untuk membuat foto collage juga. Tertarik untuk mencobanya?

Dapatkan Gratis Mirror Photo:Editor&Collage

4. Insta Mirror

Aplikasi edit foto Android untuk membuat foto efek cermin keren dan kaya fitur seperti aplikasi Mirror Photo di atas. Lalu apa saja fitur-fiturnya? Ada fitur seperti 10 lebih pilihan styles efek cermin, lebih dari 40 efek filter, menambahkan text, lebih dari 30 frames, dan lain-lain. Aplikasi yang sangat keren dan menarik untuk dicoba.

Dapatkan Insta Mirror Gratis 

Baca Juga: 20+ Plugin Photoshop Terbaik Untuk Meningkatkan Kinerja Software Edit Foto Photoshop Kalian

5. Insta Photo Mirror Effect

Aplikasi edit foto efek cermin Android yang bisa kalian gunakan untuk membuat foto mirror keren dengan kualitas tinggi. Insta Photo mirror efek mudah digunakan, simpel dengan interface yang menarik. Sangat cocok untuk kalian yang mencari aplikasi edit foto mirror effect simpel dan cepat dengan kualitas bagus. Aplikasi ini mendukung foto resolusi tinggi juga.

Dapatkan Insta Photo Mirror Effect Gratis di Google Play Store

Di atas adalah 5 pilihan aplikasi edit foto efek cermin terbaik dan gratis yang bisa kalian coba dan gunakan. Dan untuk kelima aplikasi tersebut, semuanya memiliki fitur untuk men-sharing hasil foto mirror kalian ke social media seperti Instagram, Facebook, Twitter, dsb. Selamat berkreasi ya teman!

Baca Juga

Bagikan:

Share