Aplikasi Penghapus Background Foto Online Otomatis PC dan Smartphone Terbaik 2022

Rio Chandika

Aplikasi Penghapus Background Foto Online Otomatis PC dan Smartphone Terbaik 2022

Aplikasi Penghapus Background Online Otomatis PC dan Smartphone – Ada banyak alasan orang mau menghapus background foto. Salah satu alasan yang umum adalah untuk kepentingan membuat foto formal yang mengharuskan memiliki background satu warna; biru atau merah. Dengan menghapus background, kita bisa mengambil foto di mana saja. Bahkan di tempat keramaian. Setelah itu baru mengolahnya dengan menghapus background foto dan menggantinya menjadi warna biru atau merah.

Di sisi lain banyak aplikasi penghapus background foto bermunculan menawarkan fitur untuk menghapus background otomatis. Ada yang berbayar dan banyak juga yang gratis. Dari sekian banyak aplikasi, baik aplikasi berbasis Android, Windows, Macos, ada satu aplikasi yang menurut kami sangat powerfull. Sayangnya, aplikasi ini belum support iOS. Mungkin secepatnya, ya!

Remove.bg: Aplikasi Penghapus Background Foto Online Otomatis PC dan Smartphone Terbaik 2022

Namanya remove.bg. Aplikasi ini tersedia secara online, windows, mac, linux, dan android. Anda bisa menggunakannya tanpa harus menginstal aplikasi. Atau bisa juga dengan menginstallnya terlebih dahulu. Salah satu kelebihan aplikasi Remove.bg adalah kualitasnya yang terbilang cukup detail meskipun dilakukan by sistem atau otomatis.

Cara Menggunakan Remove.bg untuk menghapus background foto secara online

  1. Siapkan foto yang ingin anda hapus backgroundnya.
  2. Kunjungi https://www.remove.bg/
  3. Di sana ada menu “Upload Image”. Jika letak foto atau gambar anda berada di perangkat, maka silahkan klik menu tersebut untuk menguploadnya. Apabila lokasinya berada secara online, silahkan pilih “paste image or URL” kemudian paste url imagenya.
  4. Setelah itu, sistem akan otomatis memproses untuk menghapus background.
  5. Silahkan klik Download jika sudah berhasil.

Anda bisa juga menambahkan background langsung di aplikasi Remove.bg dengan cara klik menu “Edit” di pojok kanan foto, lalu pilih background yang anda inginkan.

Jika ingin menghapus objek yang dirasa mengganggu, anda bisa pilih menu Erase/Restore, kemudian letakkan mous ke bagian yang ingin anda hapus atau kembalikan.

Mudah bukan?

Demikian Aplikasi Penghapus Background Foto Online Otomatis PC dan Smartphone Terbaik 2022.

Semoga Membantu!

 

 

Baca Juga

Bagikan:

Share