Cara Mengubah Password Gmail di Android, Komputer, dan iPhone Terbaru 2022

Rio Chandika

Cara Mengubah Password Gmail di Android, Komputer, dan iPhone Terbaru 2022

Cara Mengubah Password Gmail di Android, Komputer, dan iPhone Terbaru 2022 – Demi keamanan, Google kerap menyarankan pengguna aplikasi mereka termasuk Gmail untuk mengubah password atau kata sandi secara temporer. Seperti yang kita ketahui, akun Google saling terkait. Jadi satu password akan berlaku untuk aplikasi lainnya di dalam akun Google; Gmail, Gdrive, Google Business, dll.

Hal itu menguntungkan sekaligus menghawatirkan. Membahagiakan karena kita tidak harus selalu login manual untuk menggunakan berbagai fitur dari Google, dan menghawatirkan karena jika lupa password, maka kita tidak bisa mengakses semuanya.

Beberapa mungkin masih bingung bagaimana cara mengubah password Gmail, oleh karena itu Teknosiana akan menguraikan cara mengubah password Gmail di Android, Komputer, dan iPhone.

Cara Mengubah Password Gmail di Android

1. Silahkan buka aplikasi setelan di smartphone anda. Pilih “Google” kemudian “Kelola Akun Google Anda”
2. Anda akan melihat menu “Keamanan” silahkan pilih.
3. Di menu “Login ke Google” silahkan pilih “Sandi”. Mungkin anda akan diminta untuk login.
4. Silahkan masukan pasword baru, dan pilih “Ubah Sandi”

Cara Mengubah Password Gmail di Komputer

1. Silahkan kunjungi halaman akun Google di sini: https://myaccount.google.com/
2. di menu “Keamanan” silahkan pilih “Login ke Google”
3. Silahkan pilih ‘Sandi’ lalu anda perlu login kembali.
4. Silahkan masukan password baru, dan pilh “Ubah Sandi”

Cara Mengubah Password Gmail di iPhona & iPad

1. Silahkan buka aplikasi Gmail
2. Klik profil di bagian kanan atas lalu pilhi “Akun Google”
3. Pilih “Info Pribadi”
4. Di bagian “Info Dasar” silahkan pilih “sandi”
5. Silahkan masukan password baru, dan pilih “Ubah Sandi”.

Setelah mengubah password Gmail, anda mungkin akan logout secara otomatis dari beberapa perangkat yang sebelumnya terhubung. Kecuali sudah melakukan verifikasi. Anda juga akan diminta login kembali di aplikasi pihak ketiga yang sebelumnya login menggunakan akun Google anda.

Itulah beberapa cara mengubah password Gmail di Android, Komputer, dan iPhone atau iPad.

Semoga membantu!

 

Baca Juga

Bagikan:

Share